Masih Ingat Bella Damaika? Dulu Dituding Jadi Pelakor, Kini Buka Suara Usai Ira Nandha Diduga Rujuk dengan Elmer (Tribunnews.com |Twitter)
Kalian masih ingat dengan sosok Bella Damaika?
Bella Damaika dulu dituding sebagai pelakor di rumah tangga Ira Nandha dan Elmer.
Usai dituding sebagai pelakor, Bella Damaika kini buka suara usai Ira Nandha diduga rujuk dengan Elmer.
Melansir dari TribunStyle.com, Sebelumnya, kasus perselingkuhan suami selebgram Ira Nandha, yaitu Elmer Syaherman, seorang pilot, dengan pramugari bernama Bella Damaika sempat viral.
Perselingkuhan Elmer dan Bella diungkap langsung oleh Ira Nandha melalui akun Instagram pribadinya, @iranndha, dengan menyertakan beberapa bukti.
Sejak saat itu, Bella Damaika menjadi sasaran kemarahan netizen, begitu pula Elmer, suami Ira Nandha, yang tega mengkhianati istrinya.
Pernikahan Ira Nandha dan Elmer telah dikaruniai seorang anak laki-laki, dan hubungan mereka diduga hancur setelah munculnya Bella Damaika sebagai selingkuhan Elmer.
Namun, baru-baru ini, video yang memperlihatkan Ira Nandha bersama Elmer di sebuah acara menjadi viral di berbagai platform media sosial.
Diduga bahwa keduanya telah berbaikan dan kembali rujuk setelah skandal perselingkuhan Elmer terungkap.
Banyak netizen yang memperhatikan kedekatan Ira Nandha dengan Elmer setelah perselingkuhan Elmer dengan Bella Damaika.
Sementara itu, Bella Damaika, yang selama ini menjadi orang ketiga dan menyebabkan keretakan hubungan Ira Nandha dengan suaminya, tampak bungkam dan tidak memberikan pernyataan apapun.
Baru-baru ini, kedekatan Ira Nandha dengan Elmer dijadikan konten oleh seorang selebgram dengan akun @didi_w88. Dia mengunggah sebuah video pada Selasa (14/5/2024) dengan keterangan bertuliskan
“POV: Ngetawain Netizen yang kena prank sama istri pilot bongkar aib tapi setelah tajir mereka balikan wkwk”.
Dalam video tersebut, pemilik akun @didi_w88 terlihat tersenyum dan tertawa.
Dia menuliskan caption dalam unggahannya
“Diketawain bella noh”.
Menariknya, @didi_w88 juga menandai akun Instagram Bella Damaika dan mendapatkan respon.
Dia menuliskan komentar di postingannya:
“Selama kasus ini @belladamyka gak pernah ngasih statement apapun”.
Menariknya, Bella Damaika menanggapi unggahan tersebut dengan berkomentar.
“@didi_w88 bah udah bah kasihan netizen.”
Postingan tersebut kemudian menyedot perhatian netizen dengan berbagai komentar.
Komentar Bella Damayka di Akun Yudi Santosa (Instagram @didi_w88)
Melansir dari Kompas.com, PT Citilink Indonesia sementara waktu melarang pilot dan pramugarinya yang terlibat dalam skandal perselingkuhan untuk terbang.
Kedua individu tersebut telah dipanggil oleh perusahaan untuk memberikan klarifikasi.
Keputusan ini diambil seiring dengan viralnya kasus perselingkuhan di media sosial yang diungkapkan oleh influencer TikTok dan Instagram, Ira Nandha.
Pilot yang terlibat dalam skandal ini merupakan suami Ira.
Head of Corporate Secretary & CSR Division Citilink Indonesia, Haza Ibnu Rasyad, menyatakan bahwa manajemen akan memanggil pilot dan pramugari yang bersangkutan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
"Untuk sementara, manajemen tidak memberikan tugas terbang kepada yang bersangkutan selama proses pemeriksaan berlangsung," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/12/2023).
Menurut Haza, pemberhentian sementara dari tugas terbang dilakukan agar kedua pihak yang terlibat dapat menyelesaikan masalah mereka terlebih dahulu.
"(Ini) agar tidak mengganggu profesionalisme dalam bekerja, dan fokus terhadap penyelesaian masalah internal keluarga yang sedang bergulir," kata Haza.
Sebelumnya, kasus perselingkuhan ini diungkap oleh Ira Nandha di akun Instagramnya @iranndha pada Jumat (29/12/2023).
Dalam unggahan berisi bukti perselingkuhan, Ira mengungkapkan bahwa suaminya telah berselingkuh dengan orang yang sama sejak awal pernikahan mereka.
Sebelumnya, ia berusaha menutupi masalah ini hingga akhirnya memutuskan untuk mengungkapkannya ke publik.
"Aku sebenarnya enggak suka melakukan ini, tapi aku sudah enggak bisa tahan lagi. Enam kali ketahuan. Lima kali dengan orang yang sama, satu kali orang yang berbeda," ungkap Ira.
"Aku berhasil bertahan empat tahun ini dengan diam. Kali ini aku hancur, tapi aku gak mau hancur sendirian. Kita rasain bareng-bareng ya," tulisnya. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar